Ini adalah film pertama Alex de la Iglesia yang aku tonton. Edan. Berat banget. Teori matematika, chaos, dan logika keluar dari seorang profesor dan penggemarnya (Elijah Wood). Sutradaranya terkenal sebagai seorang sutradara cult, gak jauh ama Guillermo del Toro (Hell Boy, Pan’s Labyrinth) dan Peter Jackson.
Ceritanya tentang pembunuhan yang diduga memiliki modus operandi berkaitan dengan pola barisan angka yang dilakukan seorang serial killer. Apakah Elijah Wood dan sang profesor (John Hurt) berhasil menemukan siapa pembunuhnya, dan motif di belakang kejahatan itu?
Kalau dapat dvdnya, jangan muntah atau ngorok sebelum 3/4 filmnya. Di akhir cerita lumayan shocking karena ada twist ending yang tidak terduga, meski kerasa waktu di awal cerita. Keren di bagian akhir, menerangkan konsep Chaos Teory.