Aku berlari menaiki tangga stasiun di depanku. Jantungku berdegup kencang. Semoga kereta terakhir masih ada. Rapat berjam-jam membuatku lupa akan waktu.

Peron menuju Serpong sudah sepi. Penumpang sudah habis. Hanya petugas kebersihan yang kulihat masih sibuk mengepel lantai.  

Kuambil gawaiku untuk melihat pemberitahuan di media sosial hingga tak terasa tiba-tiba keretaku datang. Senang rasanya bisa duduk. Karena penat, aku jatuh tertidur. Pulas. 

Ketika aku bangun, semua tampak hening. Tiba-tiba bahuku ditepuk dari belakang. 

“Mas, turun mana?” seseorang bertanya.

Aku balikkan badan, mataku terbelalak tanpa mampu menjawab.

“Mas, ini Stasiun Tanah Kusir. Serpong masih jauh!” kata pocong itu sambil meloncat pergi.


______

Cerita fiksi ini ditulis ketika melewati Kuburan Tanah Kusir di atas kereta yang melaju di malam Jumat sebagai kontribusi Flash Fiction tiap hari Kamis dengan topik Hening. Jumlah kata tepat 100, termasuk pocong.

19 tanggapan untuk “#FfKamis – Kereta Terakhir”

  1. D. Y. Firmanto Avatar

    Singkat, Padat, dan Menyeramkan 😨

    Disukai oleh 1 orang

    1. wisnuwidiarta Avatar

      Jika terjadi padamu, Mas, apa yang akan kau lakukan selanjutnya?

      Suka

      1. D. Y. Firmanto Avatar

        Saya kayaknya bakal… tidur lagi dan berharap itu semua cuma mimpi. 😐

        Disukai oleh 1 orang

      2. wisnuwidiarta Avatar

        Met bobo Mas xixixi..

        Suka

  2. ceritariyanti Avatar

    Pocong bisa nepuk ya?

    Disukai oleh 1 orang

    1. wisnuwidiarta Avatar

      Bisa nembus.. namanya juga pocong hahahha

      Disukai oleh 1 orang

  3. dinimuktiani Avatar

    Dih serem -_______-

    Disukai oleh 1 orang

    1. wisnuwidiarta Avatar

      Sereman mana pocong sama cewek manis lagi PMS?

      Suka

      1. dinimuktiani Avatar

        Duaduanya serem 😂

        Suka

      2. wisnuwidiarta Avatar

        Hahahahaha.. gimana pocong lagi PMS yaaa hahaha

        Suka

  4. Grant Avatar

    horor banget mas. nyesel bacanya malem-malem. mana semua dah pada tidur.

    Disukai oleh 1 orang

    1. wisnuwidiarta Avatar

      Kan tag blog postingnya disebut horor..

      Sebenarnya buat semalam sih.. malam Jum’at… harusnya malam Sabtu gak begitu serem..
      Ayo netralkan dengan review buku lagi wkwkwkwk

      Disukai oleh 1 orang

      1. Grant Avatar

        Nggak peduli malam Sabtu, malam Minggu, dll, horor ya horor. Hahaha.
        Reviewnya baru aja selesai dibikin. Ayo bikin review juga.

        Disukai oleh 1 orang

      2. wisnuwidiarta Avatar

        Iya nih utangku banyak..

        Suka

      3. Grant Avatar

        Buruan dicicil

        Disukai oleh 1 orang

      4. wisnuwidiarta Avatar

        Siap! Mohon dipecut terussss

        Disukai oleh 1 orang

      5. Grant Avatar

        *ambil benang

        Disukai oleh 1 orang

      6. wisnuwidiarta Avatar

        🙏🙏🙏

        Disukai oleh 1 orang

  5. Rekomendasi 10 Artikel Menarik dari Para Bloger – FIRMANSTEA BLOG Avatar

    […] wisnuwidiarta.com | Kereta Terakhir […]

    Disukai oleh 1 orang

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

I’m Wisnu Widiarta

Welcome to My Untold Contemplation blog, my cozy corner of the internet dedicated to all of my activities in social activities, outdoor sightseeing, watching movies, playing board game, and photography. If you share my interests, please connect or share your thoughts in my posting.

Let’s connect