Shawsank Redemption (1994)


Film ini memang film lama. Dibuat sekitar tahun 1994. Satu hal yang membuatku penasaran untuk nonton film ini adalah di IMDB peringkatnya nomor dua setelah Godfather dari daftar film favorit sepanjang masa. Untung temen kantor punya DVDnya, dan semalam bisa selesai nonton. Ceritanya dibuat oleh Stephen King. Sutradaranya adalah Frank Darabont, yang juga menyutradarai Green Mile karya Stephen King juga. Kedua film tersebut sama-sama berlatar belakang penjara.

Ceritanya adalah sebagai berikut:
Andy Dufresne (Tim Robbins), adalah seorang banker muda yang sukses, namun kehidupannya berubah 180 derajat setelah didakwa membunuh istri dan selingkuhannya, dengan hukuman penjara seumur hidup. Dalam penjara ia mengalami banyak kejadian yang tidak menyenangkan. Salah satu kawan dekatnya, Red, diperankan Morgan Freeman, menjadi teman terbaiknya menghabiskan waktu di penjara, di antaranya dengan memanfaatkan kepandaiannya sebagai seorang bankir. Pertanyaannya, berhasil terwujudkah harapan Andy untuk keluar dari penjara?

Film ini mengingatkan kita bahwa manusia akan terus dan dapat hidup karena adanya HARAPAN. Tanpa harapan, manusia akan mudah menyerah dengan ganasnya kehidupan.

Kalau anda pernah nonton film ini, mungkin film ini akan mengingatkan pada film terkenal tersebut. Well, sangat direkomendasikan untuk ditonton. Cari DVD atau VCDnya. Keren abis dah.

Poster gambar silakan dilihat di sini. (Gambar dari imdb.com).

Diterbitkan oleh wisnuwidiarta

Hi, my name is Wisnu Widiarta. I am a movie lover and love traveling especially camping and doing outdoor activities. Coding and problem solving in general are things I love as well.

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d blogger menyukai ini: