Berkemah di Gunung Sabeulah Puncak 2


Setelah berkemah di Cikole, saya dan keluarga kembali mencoba berkemah di daerah Cipamingkis dan sekitarnya (Puncak 2). Dua kali berkemah di Curug Cipamingkis dan Sukawangi Highland, tidak mengurangi semangat kami untuk mengeksplorasi lebih jauh kawasan ini.

Kali ini saya mengajak beberapa kolega di kantor untuk ikut berkemah bersama di Gunung Sabeulah yang letaknya sedikit di bawah Sukawangi Highland. Rute ke sana cukup banyak alternatifnya, namun saya sarankan melalui Jonggol saja daripada lewat Sentul yang jalurnya sangat terjal dan cukup banyak lubang.

Berkemah di sini pemandangannya indah dan banyak monyet yang bisa kita lihat hidup di pepohonan. Tempat terbaik di atas untuk camper van sayangnya bila hujan tidak bisa diakses karena rawan slip. Sementara di bawah yang juga datar dan luas cukup becek bila hujan. Menurut saya berkemah di sini masih cukup terjangkau biayanya, namun saya lebih suka di Sukawangi yang akses ke bumi perkemahannya relatif mudah dijangkau meski hujan sekalipun.

Mari kita lihat pemandangan alamnya:

Indah sekali, bukan?

Berkemah bersama kolega dan keluarga sangat menyenangkan. Saat itu kami makan liwetan bersama, ngariung together istilah Sundanya. Rahat nemen lah kalau orang Tegal bilang.

Fasilitas:

  • Listrik
  • Toilet
  • Tenda Musholla
  • Warung

Penampakan tendanya:

Biaya:

Untuk reservasi hubungi: Deni (0819-2914-1899).

Jika ada pertanyaan langsung cus di kolom komentar ya!

Diterbitkan oleh wisnuwidiarta

Hi, my name is Wisnu Widiarta. I am a movie lover and love traveling especially camping and doing outdoor activities. Coding and problem solving in general are things I love as well.

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d blogger menyukai ini: